KEPALA STAF KOLINLAMIL PIMPIN UPACARA BENDERA 17-AN

Berita Kolinlamil TNI AL, 17 Mei 2024 ——- Komando Lintas Laut Militer menggelar upacara bendera 17-an yang dilaksanakan di Lapangan Moeljono Silam Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada hari Jumat (17/5). Upacara yang berlangsung dengan khidmat ini diikuti oleh seluruh prajurit dan PNS Kolinlamil dengan Inspektur upacara Kepala Staf Kolinlamil Laksma TNI Mochammad Riza, S.E., M.Tr. Opsla., CRMP dan dihadiri Inspektorat Kolinlamil Laksma TNI Tjatur Hendrawidjaja, S.T beserta seluruh Pejabat Utama Kolinlamil dan Kasatker Kolinlamil. Kegiatan Upacara pengibaran bendera 17-an ini, secara rutin dilaksanakan setiap tanggal 17 tiap bulannya, bertujuan untuk menanamkan jiwa nasionalisme dan kedisiplinan bagi prajurit dan PNS Kolinlamil. Selain itu, upacara bendera menjadi sarana yang efektif bagi Inspektur untuk menyampaikan kebijakan, arahan dan penekanan Pimpinan melalui amanat yang disampaikannya.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Staf Kolinlamil membacakan amanat tertulis Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla yang mengatakan, seperti kita ketahui bersama, bahwa tantangan dan risiko tugas TNI AL ke depan akan semakin meningkat. Dinamika perkembangan lingkungan strategis, baik global, regional, maupun nasional yang sangat cepat dan kompleks, serta perkembangan teknologi menuntut fleksibilitas, kemampuan adaptasi dan ketangguhan yang luar biasa dari TNI AL untuk mampu bernavigasi pada kondisi yang penuh tantangan. Selain kegiatan latihan, saat ini TNI Angkatan Laut juga telah merencanakan opsi rencana pemindahan personel ke IKN Nusantara di Kalimantan dengan rencana tahap awal pada September 2024 dan pemindahan selanjutnya menyesuaikan dengan arahan dari Pemerintah serta melihat kesiapan infrastruktur di IKN. Salah satu agenda paling dekat yaitu rencana pelaksanaan upacara Peringatan Kemerdekaan RI tahun 2024 yang akan dilaksanakan di kawasan IKN.

Lebih lanjut Kasal dalam amanat yang dibacakan menekankan untuk selalu, tingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dengan selalu beribadah dan berdoa, sebagai landasan utama dalam setiap pelaksanaan tugas. Tingkatkan disiplin, dedikasi, loyalitas dengan senantiasa berpedoman kepada Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI dan Trisila TNI Angkatan Laut serta Panca Prasetya KORPRI sebagai jati diri dalam melaksanakan tugas. Cermati dinamika lingkungan strategis yang sulit diprediksi, guna mengantisipasi setiap perubahan situasi dan kondisi yang terjadi dalam rangka mengoptimalkan pelaksanaan tugas TNI Angkatan Laut. Hindari segala bentuk pelanggaran dan bijaklah dalam merespon berbagai informasi di media sosial yang dapat merugikan diri sendiri serta mencoreng nama baik Institusi TNI Angkatan Laut. Dilarang menyebarkan informasi maupun dokumen yang bukan menjadi tanggung jawab dan kewenangan kalian serta tetap jaga netralitas TNI Angkatan Laut pada Pilkada serentak tahun 2024. (Dispen Kolinlamil)

#tni_prima
#kasal
#tni_angkatan_laut
#jalesvevajayamahe
#indonesiannavy

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed