Dalam rangka meningkatkan kepedulian sosial dan menjalin kedekatan dengan masyarakat sekitar, Batalyon Arhanud 6/Bay kembali melaksanakan kegiatan Jum’at Berbagi di sekitaran Asrama Tanjung Priok pada hari ini. Jum’at, 9 mei 2025.
Pada kesempatan kali ini, program Jum’at Berbagi menyalurkan bantuan berupa nasi kotak kepada puluhan keluarga kurang mampu yang tinggal di sekitar asrama. “Ini adalah bentuk kepedulian kami, khususnya kepada warga sekitar yang memang membutuhkan. Kita berharap dengan adanya kegiatan seperti ini, hubungan antara TNI dan masyarakat dapat semakin erat dan harmonis,” ujar Danyon Arhanud 6/Bay. Antusiasme warga yang hadir pun terlihat jelas, baik orang tua maupun anak-anak. Mereka menyambut baik adanya bantuan yang disalurkan oleh pihak TNI ini.
Danyon Arhanud 6/Bay, Letkol Arh. Mohamad Arifin, S.I.P., M. Tr. SOU. mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial TNI kepada masyarakat, khususnya dalam membantu meringankan beban hidup warga yang terdampak oleh berbagai tantangan ekonomi.
.
.
.
#RANGKOK_TETAP_SEMANGAT
@resimenarhanud01
@kodam_jayakarta
@pussenarhanud_tniad
@puspentni