Brimob Kaltim Bagikan Bantuan Paket Sembako Kepada Masyarakat Yang Membutuhkan Di Kabupaten Berau

BERAU – Dalam rangka mendukung program Satuan mengenai Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri, Personil Kompi 3 Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Kaltim bagikan paket sembako kepada masyarakat di JL. Sultan Agung, Bedungun ,Kabupaten Berau, Rabu (06/11).

Kegiatan penditribusian bantuan tersebut rutin dilaksanakan personil Brimob Kaltim setiap pekannya yang merupakan bentuk implementasi kepedulian Brimob Polri terhadap kesejahteraan warga.

Wadanyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim Akp Ahmad Supriyadi, S.H., mengatakan pembagian sembako ini merupakan simbol bahwa kami akan selalu ada untuk membantu masyarakat.

“Sembako ini bukan hanya bantuan, tapi juga saksi bahwa kami berkomitmen untuk memberikan pengabdian terbaik bagi masyarakat,” ungkap Akp Ahmad Supriyadi.

Semantara itu Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. Andy Rifai, S.I.K., M.H., menambahkan kegiatan ini salah satu kepedulian Polri kepada masyarakat yang dikemas melalui program ‘Bantuan Kemanusiaan untuk Negeri’.

“Besar harapan kami melalui bantuan ini bisa sedikit membantu dan juga bermanfaat bagi masyarakat yang benar-benar membutuhkan.” tutup Kombes Andy Rifai.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed