*Medan, Satuan Brimob Polda Sumut ||* – Personil Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Sumut melaksanakan kegiatan “Minggu Kasih” di Panti Asuhan Kasih Amal Bersama, yang berlokasi di Jl. Sehati No.137, Tegal Rejo, Kecamatan Medan Perjuangan, Kota Medan, Sumatera Utara, Minggu (16/02/2025).
Kegiatan ini dipimpin oleh Pasi Log Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Sumut, AKP Hamdani Koto, S.H., sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap masyarakat di sekitar wilayah Mako Satuan Brimob Polda Sumut. Dalam kegiatan tersebut, personil Brimob melaksanakan bakti sosial dengan memberikan makan siang kepada anak-anak di Panti Asuhan Kasih Amal Bersama.
AKP Hamdani Koto, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan Minggu Kasih ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara personil Satuan Brimob Polda Sumut dengan masyarakat, khususnya di wilayah sekitar Mako Satuan Brimob.
“Kami berharap kegiatan ini dapat membawa manfaat dan kebahagiaan bagi anak-anak di panti asuhan serta memperkuat hubungan silaturahmi antara Brimob dan masyarakat,” ujar AKP Hamdani Koto, S.H.
Kegiatan Minggu Kasih berjalan dengan aman dan lancar. Masyarakat, khususnya pengurus dan anak-anak Panti Asuhan Kasih Amal Bersama, menyambut baik kegiatan ini dan memberikan apresiasi serta ucapan terima kasih kepada Satuan Brimob Polda Sumut atas perhatian dan kepedulian yang diberikan.
Dengan adanya kegiatan bakti sosial ini, diharapkan hubungan yang harmonis dan solidaritas antara aparat keamanan dan masyarakat dapat terus terjalin dan semakin erat di masa mendatang.