Personel Kompi 2 Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Kalimantan Utara diterjunkan untuk membantu evakuasi warga terdampak banjir di desa sungai Nyamuk Kec. Sebatik Timur. Kegiatan ini berlangsung di JL. Ahmad Yani, Desa Sungai Nyamuk Kec. Sebatik Timur.
Dalam pelaksanaan tugasnya, personel Brimob aktif membantu masyarakat dengan berbagai cara, termasuk membantu kendaraan warga yang mogok akibat genangan air, membantu menyeberangkan warga di titik-titik rawan, serta menyediakan tumpangan menggunakan kendaraan dinas untuk evakuasi ke tempat yang lebih aman. Langkah cepat dan sigap ini merupakan bagian dari komitmen Brimob dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di tengah situasi darurat.
Kehadiran Brimob di tengah situasi darurat seperti ini tidak hanya memberikan rasa aman, tetapi juga memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat. Langkah cepat dan tanggap dari personel Kompi 2 Batalyon B Pelopor ini menjadi bukti nyata kesiapsiagaan Brimob dalam menghadapi situasi bencana alam.
Dengan mengedepankan semangat “Jiwa Ragaku Demi Kemanusiaan”, Satbrimob Polda Kalimantan Utara akan terus berkomitmen hadir di garis depan setiap penanggulangan bencana, memberikan rasa aman, dan memastikan bantuan cepat serta tepat sasaran bagi masyarakat yang membutuhkan.








































