Kunjungan Polisi Jepang Di Mako Korbrimob Polri

Korbrimob Polri Menerima Kunjungan Edukasi Peserta Program Bahasa Indonesia Bagi Penutur Asing (BIPA) Dan Lembaga Bahasa Internasional Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia (LBI FIB UI) Khusus Polisi Jepang. Jum’at (18/10/2024).

Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Kasubbag Binkar Bag SDM Rorenminops Korbrimob Polri AKBP Arief Doddy Suryawan di Ruang Transit Mako Korbrimob Polri Kelapadua, Cimanggis, Kota Depok.

Sementara itu, Paur Subbag Humas Bag Ops Rorenminops Korbrimob Polri Kompol Romatua Luter Siregar beserta Kataud Korbrimob Polri Kompol Udik Samsu Huda dan Para Perwira Lulusan SIP Angkatan 53 juga turut hadir pada acara tersebut.

Adapun Rombongan dari Polisi Jepang yang hadir di Mako Korbrimob Polri yakni Shibasawa Tatsuya, Kaneko Tatsayaki, Natsuka Yasuke dan Okamoto Takashi. Mereka didampingi oleh Ibu Asti dari BIPA.

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Arief Doddy Suryawan menyampaikan Sambutan dari Dankorbrimob Polri Komjen Pol. Imam Widodo bahwa Kunjungan ini merupakan bukti nyata dan dapat memberikan nilai tambah yang Positif dan manfaat yang baik dalam Pelaksanaan tugas serta terjalinnya hubungan Kerjasama antara Korbrimob Polri dengan Polisi Jepang.

“Kunjungan ini juga menjadi Momen sangat penting dalam Era Globalisasi dan Perkembangan Situasi yang semakin Dinamis,” pernyataan AKBP Arief Doddy Suryawan.

“Melalui Kunjungan ini, kita dapat saling berbagi Pengetahuan dan Pengalaman terbaik dalam Penanganan berbagai Situasi Keamanan dan dapat menjadi Landasan yang kuat untuk memperkuat Koordinasi dan Kerjasama dimasa mendatang,” lanjutan Pernyataan AKBP Arief Doddy Suryawan.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed