Aceh Tamiang — Personel Tim Dapur Lapangan dan Water Treatment **Satbrimob Polda Sumsel** terus menunjukkan kepedulian dan pengabdian kepada masyarakat dengan memberikan bantuan kemanusiaan secara berkelanjutan kepada warga terdampak bencana di Posko Bencana Samsat Tamiang, Desa Gampong Bundar, Kecamatan Karang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang.
Setiap hari, personel Brimob secara konsisten menyalurkan **air bersih siap konsumsi** melalui unit Water Treatment serta **makanan siap saji** dari Dapur Lapangan untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat pengungsi dan warga sekitar posko. Upaya ini menjadi bagian dari komitmen Polri dalam mendukung pemulihan pascabencana serta menjaga kesehatan dan ketahanan masyarakat di lokasi terdampak.
Kegiatan kemanusiaan tersebut dipimpin langsung oleh **AKP Dede Wawan** selaku DPP/Danki Penugasan. Di bawah koordinasinya, personel bekerja secara teratur dan terukur, memastikan distribusi bantuan berjalan aman, tertib, dan tepat sasaran.
AKP Dede Wawan menyampaikan bahwa kehadiran Tim Dapur Lapangan dan Water Treatment di posko bencana merupakan wujud nyata kehadiran negara di tengah masyarakat yang membutuhkan. “Kami berupaya semaksimal mungkin agar kebutuhan air bersih dan konsumsi harian warga dapat terpenuhi dengan baik selama masa tanggap darurat,” ujarnya.
Masyarakat Desa **Gampong Bundar**, Kecamatan **Karang Baru**, Kabupaten **Aceh Tamiang** menyambut positif bantuan tersebut. Warga menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas kepedulian serta kerja keras personel Brimob yang terus hadir membantu di tengah keterbatasan akibat bencana.
Satbrimob Polda Sumsel menegaskan akan terus bersinergi dengan instansi terkait dan masyarakat setempat hingga kondisi benar-benar pulih, sebagai bagian dari pengabdian Polri yang humanis, responsif, dan berorientasi pada keselamatan serta kesejahteraan masyarakat.




















