Prajurit Yonif 328 Kostrad Bagikan Nasi Kotak di Cilodong untuk Jalin Silaturahmi

Jakarta. Prajurit Yonif 328 Kostrad menggelar kegiatan berbagi kebahagiaan di hari yang penuh keberkahan dengan membagikan nasi kotak kepada warga masyarakat Cilodong Kompleks, Kota Depok, Jawa Barat, Jumat (07/06/2024).

Kegiatan “Jumat Berkah” ini diharapkan dapat memberikan dampak positif, salah satunya menjalin tali silaturahmi dengan semua pihak. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai bentuk kemanunggalan TNI dengan rakyat, yang merupakan kekuatan sinergis sangat ampuh dalam menghadapi berbagai permasalahan dan tantangan secara bersama-sama.

Danyonif 328 Kostrad, Letkol Inf Ardiansyah Okta Putra Siregar, S.I.P., menyatakan bahwa, “Berbagi kebahagiaan dan berbuat kebaikan kepada sesama masyarakat, kita niatkan sebagai ibadah untuk mencari amal baik di hari yang penuh berkah. Sudah seharusnya manusia itu untuk saling memperkuat jiwa sosialnya dan bergerak untuk membantu satu sama lain, terutama masyarakat yang kurang mampu. Selain itu, kami keluarga besar Yonif 328 Kostrad ingin melakukan hal yang lebih bermanfaat bagi masyarakat.

Dengan kegiatan ini, diharapkan hubungan antara TNI dan masyarakat semakin erat, serta semakin memperkokoh kebersamaan dalam menghadapi berbagai situasi dan kondisi yang ada. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Hendhi Yustian Danang Suta, S.I.P.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed