Respons Cepat Personel Satbrimob Polda Kalteng Tangani Kecelakaan Lalu Lintas di Palangka Raya

Palangka Raya – Personel Satuan Brimob Polda Kalimantan Tengah melaksanakan pertolongan pertama serta pengamanan arus lalu lintas pada peristiwa kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Tjilik Riwut Km 11, Kota Palangka Raya, pada Senin ( 26/01/25).

Kejadian tersebut diketahui oleh personel Satbrimob Polda Kalteng yang secara tidak sengaja melintas di lokasi dan melihat langsung terjadinya kecelakaan lalu lintas. Dengan sigap, personel segera berhenti dan memberikan bantuan kepada korban.

Setibanya di lokasi kejadian, personel langsung melakukan pengecekan kondisi korban, memberikan pertolongan pertama, serta memastikan korban berada dalam kondisi aman sambil menunggu penanganan lebih lanjut dari pihak terkait.

Selain itu, personel Satbrimob Polda Kalteng juga melakukan pengaturan dan pengamanan arus lalu lintas di sekitar lokasi kejadian guna mencegah terjadinya kemacetan maupun kecelakaan lanjutan, sehingga situasi tetap aman dan kondusif

Kegiatan ini merupakan bentuk kesiapsiagaan dan kepedulian personel Satbrimob Polda Kalimantan Tengah dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya saat menghadapi situasi darurat di jalan raya.

Dengan adanya respons cepat dari personel Satbrimob Polda Kalteng, penanganan korban dapat dilakukan dengan segera dan arus lalu lintas di Jalan Tjilik Riwut Km 11 Palangka Raya dapat kembali berjalan dengan lancar.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed