Wadansat Brimob Polda Jabar Pimpin Upacara Pembukaan Pelatihan Jungle Warfare

Jatinangor – Kab. Sumedang, 23/07/2025.
Wakil Komandan Satuan (Wadansat) Brimob Polda Jawa Barat, AKBP Kuswara, S.I.K., S.H., M.H., secara resmi memimpin upacara pembukaan Pelatihan Jungle Warfare yang digelar di lapangan apel Markas Komando Satbrimob Polda Jabar, Jalan Kolonel Ahmad Syam No. 17, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang.

Sebanyak 50 personel pilihan dari jajaran Satbrimob Polda Jabar mengikuti pelatihan ini sebagai bentuk peningkatan kemampuan dalam menghadapi tantangan tugas di medan hutan atau wilayah terpencil. Kegiatan ini turut dihadiri oleh para Pejabat Utama Satbrimob Polda Jabar, anggota staf satuan, serta seluruh peserta pelatihan.

Dalam amanatnya, Wadansat Brimob Polda Jabar menegaskan pentingnya pelatihan Jungle Warfare sebagai salah satu bentuk kesiapsiagaan Korps Brimob dalam menghadapi dinamika tugas di lapangan, khususnya di wilayah yang memiliki kontur hutan dan pegunungan.

“Pelatihan ini bukan hanya mengasah kemampuan fisik dan teknik bertempur di hutan, tetapi juga membentuk mental dan disiplin tinggi dalam menghadapi kejahatan berintensitas tinggi” ujar AKBP Kuswara.

Adapun pelatihan akan dilaksanakan selama 2 hari 1 malam, dengan lokasi latihan utama berada di kawasan hutan Gunung Geulis, Jatinangor, Kabupaten Sumedang. Para peserta akan diberikan berbagai materi seperti teknik bertahan hidup di hutan, pergerakan taktis, penyergapan, hingga evakuasi medan berat.

Kegiatan pelatihan ini merupakan bagian dari program pembinaan satuan guna meningkatkan profesionalisme serta menjaga kesiapsiagaan operasional personel Brimob Polda Jabar dalam menjawab setiap tantangan tugas ke depan.

Dengan terlaksananya pelatihan ini, diharapkan seluruh personel yang terlibat dapat meningkatkan kemampuan dan integritasnya sebagai pasukan elit Polri yang selalu siap di segala medan dan kondisi.

Dansat Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Donyar Kusumadji, S.I.K., menyampaikan apresiasi terhadap pelaksanaan pelatihan Jungle Warfare yang digagas untuk memperkuat kesiapan personel menghadapi tantangan tugas di medan berat. “Pelatihan ini merupakan salah satu bentuk komitmen kami dalam membina dan meningkatkan kemampuan personel Brimob, khususnya dalam operasi di wilayah hutan dan pegunungan. Ke depan, medan tugas semakin kompleks dan menuntut kesiapan fisik, mental, serta kemampuan teknis yang unggul. Saya harap seluruh peserta mengikuti latihan ini dengan serius dan disiplin, serta mampu mengaplikasikan ilmu yang diperoleh di lapangan tugas nanti,” ujar Kombes Pol. Donyar Kusumadji.

Beliau juga menambahkan bahwa keberhasilan dalam pelatihan bukan hanya diukur dari kemampuan individu, tetapi juga dari soliditas tim dan kecepatan dalam beradaptasi dengan lingkungan yang dinamis.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed