Panglima Kostrad Terima Hibah Sepeda Motor Dari PT. ASTRA INTERNATIONAL

Jakarta. Panglima Kostrad (Pangkostrad) Letnan Jenderal TNI Muhammad Saleh Mustafa menerima secara simbolis Hibah 20 unit motor Honda Revo Fit yang diserahkan secara langsung oleh Bapak Selly Irfandy, bertempat di Executive Lounge Makostrad, Gambir, Jakarta Pusat. Jumat (17/5/2024).

Dalam kegiatan ini Pangkostrad didampingi Kaskostrad, Irkostrad, Kapoksahli Pangkostrad, Wair Kostrad, Asren Kostrad, para Asisten Kaskostrad, serta Para Dan/Ka Sat/Balak Kostrad.

Pangkostrad dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada PT. Astra International yang menghibahkan 20 unit motor Honda Revo Fit untuk kemajuan Kostrad.

“Seperti kita ketahui bersama, PT Astra International Tbk merupakan perusahaan industri otomotif. Astra telah mendiversifikasi bisnisnya ke berbagai segmen, seperti otomotif, jasa keuangan, pembiayaan, alat berat, pertambangan, konstruksi, energi, agribisnis, infrastruktur, logistik, teknologi informasi dan properti. Perusahaan ini juga merupakan distributor tunggal beberapa merek otomotif ternama seperti : Toyota, Daihatsu, Honda, Peugeot dan BMW,” ujar Pangkostrad.

“Hal ini sebagai salah satu wujud kepedulian yang nyata dan itikad baik dari PT. Astra International dalam rangka mendukung kegiatan operasional Kostrad. Kami akan memelihara dengan baik agar tetap dalam keadaan siap pakai, sehingga diharapkan dapat mendukung optimalisasi dan lebih meningkatkan kinerja serta mobilitas dalam pelaksanaan tugas pokok satuan,” tambah Pangkostrad.

“Saya juga berharap kiranya momentum ini menjadi langkah awal bagi kedua belah pihak dalam mewujudkan kerjasama yang baik dan bermanfaat ke depannya,” pungkas Pangkostrad. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Hendhi Yustian Danang Suta, S.I.P.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed