Jakarta Timur — Dalam rangka menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif, Koramil 02/Matraman bersama unsur tiga pilar dan komponen masyarakat melaksanakan kegiatan Patroli/Siskamling Keliling bersama Komduk bertempat di Pos Kamling Jl. Kramat Asem RT 010 RW 005 Kelurahan Utan Kayu Selatan Kecamatan Matraman Jakarta Timur. Kamis Malam (22/01/26).
Kegiatan ini melibatkan berbagai unsur kewilayahan, di antaranya personel Koramil 02/Matraman, Polsek Matraman, Komduk, Satpol PP, Mitra Koramil, FKDM, Komcad, serta warga masyarakat setempat yang menjadi wujud nyata sinergi dan kebersamaan dalam menjaga keamanan lingkungan.
Patroli dimulai dari Makoramil 02/Matraman dengan rute Jl. Utan Kayu Raya, Jl. Bypass Jenderal Ahmad Yani, Jl. Raya Pramuka, Jl. Slamet Riyadi, Jl. Matraman Raya, dan kembali finish di Koramil 02/Matraman. Selama patroli, petugas menyambangi titik-titik rawan serta memberikan imbauan kamtibmas kepada warga yang dijumpai.
Sementara itu, Batuud Koramil 02/Matraman Serda Muhammad menyampaikan bahwa kegiatan patroli dan siskamling keliling ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan keamanan sekaligus mempererat hubungan antara aparat dan masyarakat.
“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian bersama dalam menjaga keamanan wilayah. Dengan adanya patroli rutin dan keterlibatan aktif warga, diharapkan situasi kamtibmas tetap terjaga aman dan kondusif,” ujar Batuud.
*Sumber Pendim 0505/JT.*







































