Kepolisian amankan jalannya ibadah Jumat Agung di gereja wilayah Ciracas Jakarta Timur

Jakarta – Kapolsek Ciracas bersama personil nya melaksanakan Pengamanan gereja dalam rangka perayaan Paskah memperingati wafatnya Isa Al Masih bagi umat Kristen di sejumlah gereja wilayahnya.

Kapolsek Ciracas Kompol Agung Ardiansyah menuturkan pengamanan gereja dilaksanakan bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi jemaah gereja, selain itu untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di lingkungan sekitar gereja.

” Untuk pelaksanaan ibadah Jumat Agung di wilayah hukum Polsek Ciracas dilaksanakan di tiga tempat dimana pengamanan di lakukan sebagai upaya untuk memastikan umat Kristiani bisa melaksanakan Ibadah dengan rasa aman dan nyaman serta rangkaian ibadah dapat berjalan khidmat dan lancar” ungkap Agung.

” Dalam pelaksanaan ibadah bisa menjalankan ibadah dengan hikmat dengan adanya kehadiran Polri yang dilakukan oleh anggota Kepolisian” tambah nya.

Pengamanan ini akan di laksanakan dengan maksimalkan hingga perayaan Paskah untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan dan juga gangguan kamtibmas lainnya.

Pihaknya pun berharap masyarakat dapat turut membantu Polri dalam menjaga situasi tetap aman dan kondusif dengan tetap menjaga nilai-nilai toleransi antar umat beragama .

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed