Koramil 05/Kramatjati–Makasar Bersama Komponen Masyarakat Gelar Patroli/Siskamling Keliling

Jakarta Timur – Dalam rangka menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif, Koramil 05/Kramatjati–Makasar melaksanakan kegiatan Patroli/Siskamling Keliling bersama Komduk dan unsur masyarakat, bertempat di Sekretariat Kantor Pos Siskamling RW 11 Jalan Datuk Tonggara RT 14 RW 11 Kelurahan Kramatjati Kecamatan Kramatjati Jakarta Timur. Minggu Malam (25/01/26).

Kegiatan patroli tersebut melibatkan berbagai unsur, di antaranya personel Koramil 05/Kramatjati–Makasar, personel Polsek Kramatjati, Komduk, PPM, FKPPI, FKDM, serta warga masyarakat setempat sebagai bentuk nyata kebersamaan dalam menjaga keamanan lingkungan.

Pada kesempatan tersebut, Wadanramil 05/Kramatjati–Makasar, Lettu Inf Muslimin menyampaikan bahwa kegiatan patroli dan siskamling keliling merupakan langkah preventif untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

“Kegiatan patroli dan siskamling ini bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan serta memperkuat sinergi antara TNI, Polri, dan Masyarakat. Dengan kebersamaan, keamanan lingkungan dapat terjaga sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman dalam beraktivitas,” ujar Wadanramil.

Selain melakukan patroli keliling, para personel juga memberikan imbauan kepada warga agar terus mengaktifkan pos siskamling serta segera melaporkan apabila ditemukan hal-hal yang mencurigakan di lingkungan sekitar.

Melalui kegiatan ini, Koramil 05/Kramatjati–Makasar berharap peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah semakin meningkat, sehingga tercipta lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif.

*Sumber Pendim 0505/JT.*

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *