Satbrimob Polda Sulteng Panen Telur Ayam di Mako Batalyon A Pelopor, Bukti Komitmen Ketahanan Pangan

Palu — Personel Satbrimob Polda Sulteng kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan dengan melaksanakan panen telur ayam di Mako Batalyon A Pelopor, Senin (26/11/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan memaksimalkan pemanfaatan lahan serta meningkatkan kemandirian pangan satuan.

Personel secara rutin merawat kandang, memastikan kebersihan, serta menjaga kualitas pakan agar produksi telur tetap optimal. Hasil panen ini selanjutnya dimanfaatkan untuk mendukung kebutuhan internal dan kegiatan sosial.

Wadanyon A Pelopor AKP Cahyo Suryanto mengapresiasi kerja keras personel yang konsisten menjalankan program ini.
“Panen hari ini menjadi bukti bahwa ketahanan pangan bukan sekadar program, tetapi komitmen nyata kami. Selain untuk kemandirian satuan, kegiatan ini juga menumbuhkan rasa tanggung jawab dan kebersamaan di lingkungan Brimob,” ujarnya.

Ia juga menambahkan bahwa program ketahanan pangan seperti peternakan ayam, hidroponik, dan budidaya tanaman produktif akan terus dikembangkan sebagai langkah positif dalam memperkuat daya dukung satuan.

Kegiatan panen pun berlangsung sederhana namun penuh semangat, mencerminkan kedisiplinan dan kepedulian personel Brimob dalam menjaga keberlanjutan program yang bermanfaat bagi internal maupun masyarakat.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed