Satbrimob Polda Sumsel Melakukan Pembersihan Jalan di Kecamatan Pining, Kabupaten Gayo Lues, dalam Rangka Penanganan Pascabencana Alam di Provinsi Aceh

Gayo Lues – Satbrimob Polda Sumatera Selatan melaksanakan kegiatan pembersihan jalan di Kecamatan Pining, Kabupaten Gayo Lues, Provinsi Aceh, sebagai bagian dari upaya penanganan pascabencana alam. Kegiatan ini dilaksanakan pada jum’at, 16 Januari 2026.

Kegiatan pembersihan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Satuan Tugas, Kompol Irfan Abdul Gofar, S.I.K. Personel Satbrimob Polda Sumsel diterjunkan untuk membersihkan material longsor berupa tanah, batu, dan kayu yang menutupi badan jalan akibat bencana alam yang terjadi sebelumnya.

Kompol Irfan Abdul Gofar, S.I.K. menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempercepat pemulihan akses transportasi masyarakat, khususnya jalur utama yang menghubungkan antarwilayah di Kecamatan Pining. Akses jalan yang kembali terbuka diharapkan dapat mendukung kelancaran distribusi logistik, aktivitas ekonomi, serta mobilitas warga setempat.

“Pembersihan jalan ini merupakan bentuk kepedulian Polri, khususnya Satbrimob Polda Sumsel, dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana. Kami berupaya semaksimal mungkin agar jalur transportasi dapat segera digunakan kembali,” ujar Kompol Irfan di sela-sela kegiatan.

Selain melakukan pembersihan jalan, personel Satbrimob juga berkoordinasi dengan unsur TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat setempat guna memastikan proses penanganan pascabencana berjalan dengan aman dan lancar.

Masyarakat Kecamatan Pining menyambut baik kehadiran dan bantuan yang diberikan oleh Satbrimob Polda Sumsel. Mereka berharap kegiatan pemulihan dapat terus berlanjut hingga kondisi wilayah kembali normal sepenuhnya.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *