Satgas Tindak Operasi Damai Cartenz 2026 Gelar Aksi Bersih Rumah Ibadah di Mimika

Mimika – Personel Satgas Tindak Operasi Damai Cartenz 2026 melaksanakan kegiatan pembersihan rumah ibadah di wilayah Kuala Kencana, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Jumat (23/1/2026). Kegiatan tersebut berlangsung di Gereja GKI Ottowgeissler Mile 32 dan Masjid An-Nur Mile 32.

Aksi bersih-bersih ini dilakukan sebagai bagian dari pendekatan humanis Polri kepada masyarakat, di sela-sela pelaksanaan patroli dan penegakan hukum di daerah operasi. Selain membersihkan lingkungan rumah ibadah, personel juga melakukan komunikasi dan sosialisasi kepada masyarakat, unsur gereja, serta pengurus masjid.

Kegiatan berjalan aman dan lancar, serta mendapat respons positif dari masyarakat setempat. Kehadiran personel Polri melalui kegiatan sosial tersebut dinilai mampu mempererat hubungan serta menumbuhkan rasa kebersamaan lintas umat beragama.

Pendeta Gereja GKI Ottowgeissler, Pdt. Rocky Thaime, S.Si., M.M., menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Satgas Operasi Damai Cartenz 2026 atas kepedulian dan kontribusi nyata dalam menjaga keharmonisan serta kedamaian di Papua.

Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen Polri dalam menciptakan situasi keamanan yang kondusif serta mendukung terwujudnya Papua yang aman dan damai.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *