Hadir di Tengah Masyarakat, Dandim 0715/Kendal Santuni Anak Penyandang Disabilitas

NKRINEWS45. COM |
Kendal – Komandan Kodim 0715/Kendal, Letkol Inf Bagus Setyawan, melaksanakan kegiatan silaturahmi sekaligus memberikan santunan kepada anak-anak almarhum Bapak Tarsono yang merupakan penyandang disabilitas.

Kegiatan tersebut berlangsung di Dukuh Manggal RT 05 RW 03, Desa Margomulyo, Kecamatan Pegandon, Kabupaten Kendal. Minggu (11/01/26)

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan perhatian TNI AD, khususnya Kodim 0715/Kendal, terhadap masyarakat yang membutuhkan, sekaligus sebagai upaya mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dan rakyat.

Dalam kesempatan tersebut, Letkol Inf Bagus Setyawan menyampaikan bahwa kegiatan sosial ini merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat serta bentuk empati kepada warga yang memiliki keterbatasan fisik dan sosial.

“Kami berharap santunan ini dapat sedikit meringankan beban keluarga serta memberikan semangat kepada anak-anak agar tetap optimis dan terus berjuang dalam menjalani kehidupan,” ujar Dandim Kendal.

Selain memberikan santunan, Letkol Inf Bagus Setyawan juga menyempatkan diri berdialog dengan keluarga pengasuh dan warga sekitar untuk mendengarkan langsung kondisi serta kebutuhan keluarga almarhum Bapak Tarsono.

Kegiatan berlangsung dengan penuh kehangatan dan suasana kekeluargaan, serta mendapat apresiasi dari masyarakat setempat.

Mujazanah selaku pengasuh anak-anak tersebut mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kepedulian Dandim 0715/Kendal beserta jajaran.

“Semoga Bapak-bapak TNI selalu diberikan kelancaran dalam menjalankan tugas, serta anak-anak asuh kami dan kami semua diberikan kesehatan oleh Allah SWT. Semoga doa-doa yang kami panjatkan dikabulkan,” ungkap Mujazanah.

Melalui kegiatan ini, Kodim 0715/Kendal menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan wilayah, tetapi juga melalui kegiatan sosial dan kemanusiaan.(Pen0715/Hunt).

Red-Spyd

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed