*Wamena* – Personel Kompi 4 Batalyon D Pelopor Satuan Brimob Polda Papua melaksanakan kegiatan pengamanan kunjungan kerja Wakil Presiden Republik Indonesia di Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan, yang berlangsung selama dua hari, pada tanggal 13 hingga 14 Januari 2026.
Selama kunjungan tersebut, Wakil Presiden Republik Indonesia melaksanakan sejumlah agenda di antaranya menyambangi mama-mama Papua yang berjualan di Pasar Potikelek sebagai bentuk perhatian terhadap perekonomian masyarakat lokal. Selain itu, Wakil Presiden RI juga mengunjungi SMA Negeri 1 Wamena guna meninjau langsung proses belajar mengajar siswa-siswi sekaligus memberikan motivasi kepada para pelajar dan tenaga pendidik serta turut melaksanakan olahraga bersama yaitu pertandingan sepak bola laga persahabatan antara Tim Wapres dengan Komunitas Anak Muda Kita Wamena.
Dalam pelaksanaannya, personel Kompi 4 Batalyon D Pelopor bersama aparat gabungan melaksanakan pengamanan objek kunjungan, pengamanan rute serta pengamanan melalui Tim Escape untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan. Seluruh rangkaian pengamanan dilaksanakan secara terpadu dan terkoordinasi dengan unsur TNI, Polri, serta instansi terkait lainnya.
Personel Satbrimob Polda Papua juga disiagakan di Bandara Wamena serta di Grand Baliem Hotel tempat Wakil presdien RI bersama rombongan menginap
Selama Wakil Presiden Republik Indonesia berkunjung ke Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan, mulai dari kedatangan hingga keberangkatan, seluruh rangkaian kunjungan berlangsung dalam keadaan aman dan lancar.
_Penulis : Bripda Niswanto A.D, S.H (081340418380)_
_Sumber : PID Kompi 4 Wamena_
*Dikeluarkan oleh: PPID Satbrimob Polda Papua, Alamat Jln. Raya Abepura No 1 Abepura Kota Jayapura Papua. Kontak Person: Kasubbag Dalops Bagops Satbrimob Polda Papua, AKP Muhammad Tahir Rumbouw, S.Hi. HP 082199174511*








































